
SMP Stella Matutina mengadakan upacara untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 dengan sangat meriah. Upacara dilakukan di halaman sekolah pada hari Sabtu tanggal 17 Agustus 2024 jam 08.00 WIB dengan pembina upacara Suster M, Christiana Tri Mulyani OSF, S.Pd, MA (Piko)Pimpinan Komunitas di Salatiga, bersama dengan MSA (Managemen Satu Atap), yaitu Sekolah Marsudirini Perwakilan Salatiga yang terdiri dari guru karyawan KB/TK, SD Fr. Xaverius 78 yang ada di Margosari dan guru karyawan KB/TK, SD St. Theresia 77 yang ada di Seruni, siwa-siswi SD yang sudah duduk di kelas 4 ke atas, dan semua siswa-siswi SMP (kelas 7, 8, dan 9 ), juga melibatkan para suster dan perwakilan yayasan karyawan Salatiga. Tidak kalah menariknya Komite dan orang tua siswa juga ikut upacara, ini salah satu bagian dari
karakter sekolah (Rasa nasionalisme dan kerja sama). Setelah upacara selesai, semua yang ikut upacara makan kerupuk bersama (tersedia 450 kerupuk) yang dimandegani oleh para guru dan OSIS. Disimpulkan ada tiga keunikan dalam upacara peringatan HUT RI Ke-79, yaitu : 1. Dihadiri seluruh elemen Yayasan Marsudirini perwakilan Salatiga yang sebenarnya sudah menjadi kebiasaan tiap tahun, 2. Dihadiri oleh komite dan orang tua siswa, 3. Diakhiri dengan makan krupuk bersama, sekitar 450 kerupuk. Ary-admin. 18/8/24.